19 Oktober 2025
IMG-20251015-WA0020

Malut, InfoPublic.Id – Pemerintah Provinsi Gorontalo terus memperkuat komitmennya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan transparan melalui digitalisasi sistem kearsipan. Hal ini ditegaskan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Gorontalo, Sofian Ibrahim, saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Tenaga Penata Arsip yang diselenggarakan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Gorontalo di Grand Q Hotel, Selasa (14/10/2025).

 

Dalam sambutannya, Sofian menuturkan bahwa arsip bukan hanya kumpulan dokumen, melainkan bagian penting dari sejarah dan akuntabilitas penyelenggaraan pemerintahan.

 

“Arsip yang dikelola dengan baik mencerminkan tata kelola pemerintahan yang tertib dan profesional. Dengan digitalisasi, proses birokrasi bisa lebih cepat, efisien, dan transparan,” jelas Sofian.

 

Ia menambahkan, penerapan aplikasi Srikandi menjadi langkah konkret Pemprov Gorontalo dalam mewujudkan pemerintahan berbasis digital. Sistem ini mencatat seluruh aktivitas surat menyurat dan dokumen lintas OPD secara elektronik, sehingga mudah ditelusuri dan diawasi.

 

Sofian juga menekankan pentingnya peran tenaga penata arsip dalam memastikan implementasi kearsipan berjalan optimal. Mereka diharapkan mampu menata dan menyelamatkan arsip penting yang selama ini belum tertangani dengan baik.

 

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Gorontalo, Ridwan Hemeto, dalam kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kegiatan Bimtek ini diikuti oleh 18 peserta yang akan ditugaskan di Dinas Kesehatan.

 

“Melalui pelatihan ini, kami ingin meningkatkan kapasitas pegawai agar memahami NSPK kearsipan dan mampu menerapkan sistem digital secara menyeluruh,” ujarnya.

 

Ridwan menambahkan, sejak 2024 Pemprov Gorontalo telah menjalankan program penataan arsip digital, dan tahun 2025 menjadi momentum penyempurnaan proses tersebut.

 

“Dengan sistem digital, penataan dokumen lebih efisien dan risiko kehilangan arsip dapat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *